top of page
Search
  • Writer's pictureRamadan Putra

TATA CARA PENDAFTARAN PEKERJA SECARA MASSAL / KOLEKTIF

Updated: May 13

Langkah 1 - Download Excel Formulir Upload Data Peserta


Formulir upload data dapat di download melalui edabu sesuai petunjuk di atas atau langsung Download Formnya DISINI.



Langkah 2 - Isi Data yang Diperlukan Untuk Pendaftaran Pekerja

Pilih Sheet Mutasi, data yang wajib di isi adalah No. , No. Kartu JKN , NIK, Nomor Induk Pegawai, Jabatan, Status Pegawai, Gaji Pokok + Tunj. Tetap seperti yang terdapat pada contoh pengisian di bawah ini (klik gambar untuk memperbesar tampilan).



Catatan: Data Gaji + Tunjangan tetap cukup dicantumkan nominal angka tanpa mencantumkan nilai Rp atau tanda titik dan koma



Langkah 3 - Upload Formulir Yang Telah di Isi di Edabu


Formulir yang telah di isi di upload pada menu Peserta -> Upload Data.



Pilih jenis mutasi peralihan peserta.



Langkah 4 - Lakukan Review Data Peserta yang Telah di Input


Apabila terdapat feedback data yang terkendala untuk dimutasi, kita bisa lebih dahulu mendownload hasil validasinya dan menghapus data yang terkendala.


lanjutkan lebih dahulu proses mutasi data yg bisa diproses, dan silakan konfirmasi ke RO Pembina masing-masing dengan mengirimkan data hasil validasi yang telah di download untuk di identifikasi oleh RO terkait kendala dan solusinya.


Langkah 5 - Selesaikan Proses Upload Data Hingga Simpan

Untuk melakukan pengecekkan kembali data yang telah kita proses, pengecekkan bisa dilakukan menu Home yang berisikan riwayat mutasi data yang telah diproses melalui Edabu.




Penulis: Ramadan Dharmawan Putra (220541)

129 views0 comments

Comments


bottom of page